Prinsip Berpegang Teguh - Prinsip Hidup

Prinsip berpegang teguh dalam arti kata biasa disebut kekuatan atau ketetapan hati. Sedangkan menurut saya berpegang teguh adalah menjalankan pilihan kita dan mempertahankan ketetapan apa yang kita pilih, Berpegang teguh sangat penting dimiliki jika kita ingin menggapai sesuatu dan untuk menghalau semua “gangguan” yang ada.

Kali ini mencoba merangkum tulisan Ralph Waldo Emerson, pengarang dan filsuf Amerika. Esai ini berjudul Self-Reliance, dan di negeri asalnya sana kerap dijadikan bacaan wajib bagi remaja SMA dan anak kuliah. Dari sini kita bisa belajar banyak soal prinsip hidup, utamanya yang percaya pada kekuatan diri sendiri. Cuma saya hanya menjabarkan beberapa saja dari prinsip - prinsip tersebut

  1. Seberapa Bahagia Dirimu Akan Tergantung Pada Seberapa Besar Cintamu ke Diri Sendiri.

    Banyak orang sedang mencari kebahagiaan mereka, ada yang ingin punya banyak uang, bisa mempunyai pasangan yang ideal, atau bisa traveling keliling dunia, namun masih banyak orang yang masih mencari kebahagiaan untuk diri mereka sendiri. Sama seperti mencari jati diri tetapi dibarengi dengan mencintai diri kita sendiri apa adanya yang bisa menimbulkan kebahagiaan untuk diri sendiri sebelum untuk bisa mencintai orang lain ya mencintai diri sendiri terlebih dahulu. 

  2. Intuisi Adalah Cara Ketika Hidup Sedang  di Luar Logika.

    Ketika ingin membuat suatu keputusan terkadang ada beberapa hal yang bisa terpengaruh masukan dari orang lain. Dan apabila ada pegolakan otak dan batin disitu intuisi bisa membantu kita dalam memilih suatu keputusan jadi, Percayalah bahwa hal yang baik menurut hati kecil kita akan membawa kebaikan bagi banyak orang.
  3. Semakin Kamu Merasa Tak Sempurna, Semakin Kamu Harus Lebih Percaya Diri

    Sebenarnya sampai sekarang pun saya masih mengalami kurang percaya diri, karena ada dorongan untuk menjadi perfeksionis, yang bisa muncul rasa khawatir berlebih jika akan ada sindiran dari orang lain padahal tidak, namun  ketika rasa percaya diri itu muncul lebih besar dari dugaan kita, maka kita mendapat apresiasi dari orang lain atas unjuk diri di depan orang - orang.

  4. Salah Satu Tanda Bahwa Kamu Pintar Adalah Kamu Tak Merasa Lebih Pintar Dari Orang Lain.

    Orang yang rendah hati meski dirinya pintar maka mereka akan mengakui orang lain lebih pintar daripada kita, jadi ini peribahasa di atas langit masih ada langit, terkadang orang yang merasa lebih pintar dari kita akan terlihat seperti orang sombong, tetapi akan sangat memalukan jika kepintarannya itu bisa dikalahkan oleh orang lain.

  5. Yang Paling Buruk Bukanlah Gagal, Namun Tak Tahu Kemampuanmu Karena Takut Mencoba.

    Prinsip ini lebih sering terdengar dikalangan enterprenur atau pebisnis, sebenernya  ini hal yang umum bagi kita masing - masing. Ini salah satu kunci prinsip orang yang sukses karena jika ingin mempunyai tantangan baru dalam hidup terkadang ada orang yang memikirkan beragam macam resiko yang dihadapi terlebih dahulu sehingga lama kelamaan mengurungkan niat, lain halnya dengan orang yang tidak mikir panjang lalu segera mencoba hal baru tersebut sehingga bisa sukses.

Sebenarnya ada beberapa prinsip lagi yang bisa dijelaskan namun saya hanya kasih 5 saja, jadi percaya pada diri sendiri itu adalah prinsip hidup. Nasib baik itu memang benar adanya, tapi bukan sengaja disiapkan untukmu, lalu kamu tinggal ambil. Kebaikan dan keberuntungan akan datang ketika kamu sudah berjuang keras mendapatkannya.

Dengan kata lain, kamu akan bisa melewati betapa sulitnya hidup jika kamu mempertahankan prinsip-prinsip yang datang dari hati dan pemikiranmu sendiri
Artikel kali ini terinspirasi dari esai Ralph Waldo Emerson yang berjudul 'Self-Reliance'. 

Sumber : 
  1. http://www.hipwee.com/motivasi/percaya-nggak-kalau-nasib-itu-ada-di-tangan-kita-sendiri/
  2. http://www.emersoncentral.com/selfreliance.htm